Skip to main content

HOME:

Tentang Kedai Psycoffee

Selamat datang dan selamat singgah di kedai sederhana kami

Apa sih Kedai Psycoffee itu? Kenapa namanya Psycoffee?

Oke, past banyak teman-teman yang bertanya tentang hal itu, jadi mari kita tilik sejenak sejarah berdirinya kedai ini.

Kedai Psycoffee merupakan evolusi dari kedai KOPINTAR yang berdiri pada tahun 2013. Kedai KOPINTAR sendiri didirikan oleh 4 orang alumni Psikologi yang gemar menikmati kopi. Nah, seiring berjalannya waktu ke 3 orang pendiri tersebut perlahan memiliki jalan karirnya masing-masing. Sehingga pada 15 Juni 2015 seorang pengelola kedai yang tersisa tersebut memutuskan untuk tetap melanjutkan karirnya di dunia perkopian dengan membawa nama PSYCOFFEE.

Psycoffee sendiri bukan hanya nama yang diambil karena latar belakang jenjang pendidikan sang pemilik. Nama Psy diambil dari kata Psyche yang berarti jiwa, sedangkan coffee dari bahasa Inggris yang berarti kopi. Jadi, harapan dan doa yang ada dalam kata psycoffee adalah setiap orang bisa merasakan kopi yang enak dan pada setiap momentum ngopi akan mendapatkan makna untuk mengisi jiwanya. Untuk ngopi disini gak harus paham atau pun bahas tentang psikologi, tapi sebagaimana warungkopi pada umumnya semoga dapat memfasilitasi fungsi bersosial dan berinteraksi.

Kedai kami ini nggak mewah, sederhana banget karena kami belajar menyeduh dari 0. Kami belajar menyeduh kopi tubruk, manual brew, menggunakan mesin kopi, dan Puji Tuhan kini bisa me-roasting dengan kapasitas kecil. Barista kami pun adalah mahasiswa yang belajar dari 0, jadi mohon maaf jika didapati banyak kekurangan saat mampir di sini. Doa kami kali ini “Semoga kedai ini tetap berkembang dan tetap banyak penikmat kopi setianya” amin.

Maju terus perkopian Indonesia.

^^